Rasnaini, Rasnaini (2022) Tadarus Al-Qur’an, Perilaku Belajar Peserta didik. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.
Text (full text)
18.1100.004.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (8MB) |
Abstract
Al-Qur’an merupakan rujukan utama bagi segala rujukan, sumber dari segala sumber. Al-Qur’an induk ilmu pengetahuan, di mana tidak ada satu perkara apapun yang terlewatkan, semua ada di dalam al-Qur’an. Memperkenalkan al-Qur’am kepada peserta didik sangat penting dalam mengembangkan akhlak terpuji yang ada di dalam peserta didik. Karena al-Qur’an merupakan kalamullah yang berisikan pedoman hidup. Perilaku belajar peserta didik diperlukan dalam melancarkan proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran tadarus al-Qur’an di MAN 2 Soppeng, bagaimana gambaran perilaku belajar peserta didik di MAN 2 Soppeng serta untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh tadarus al-Qur’an terhadap perilaku belajar peserta didik kelas XII di MAN 2 Soppeng. Penelitian ini menggunakan desain penelitian pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh Peserta didik kelas XII MAN 2 Soppeng. Sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 37 orang dengan menggunakan teknik pengambilan simple random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Untuk mendapatkan data variabel tadarus al-Qur’an (X) dengan menggunakan angket skala likert dan untuk mendapatkan data variabel perilaku belajara (Y) angket skala likert. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis infrensial. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) gambaran tadarus al-Qur’an berada pada kategori tinggi dengan nilai persentase yaitu 91%. (2) Gambaran perilaku belajar peserta didik berada pada kategori rendah dengan nilai persentase yaitu 66%. (3) Berdasarkan hasil analisis data angket diperoleh t hitung = 4.523 > t tabel = 2,008 pada taraf signifikan 0.05, maka dikatakan bahwa H0 ditolak, dan Ha diterima. Sehingga terdapat pengaruh positif yang signifikan antara tadarus al-Qur’an dengan perilaku belajar peserta didik. Kontribusi yang disumbangkan variabel tadarus al-Qur’an (X) terhadap variabel perilaku belajar (Y) = 28,6%, berarti bahwa 71,4% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diamati dalam penelitian ini Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh tadarus al-Qur’an terhadap perilaku belajar peserta didik kelas XII di MAN 2 Soppeng.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tadarus Al-Qur’an, Perilaku Belajar Peserta didik |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040308 Islamic Studies not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | azaliya azaliya naim |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 03:09 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 03:09 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/5037 |
Actions (login required)
View Item |