Zain, Agustina M (2023) Pengaruh Experiential Marketing Terhadap Loyalitas Nasabah Muslim Pada Bank BRI Unit Benteng (Prinsip Perbankan Syariah). Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2300.032.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

Experiential marketing dapat diartikan sebagai sebuah pendekatan pemasaran yang menciptakan pengalaman sehingga dapat menyentuh emosi dan perasaan nasabah, dengan menciptakan pengalaman yang positif dapat membuat nasabah menjadi loyal terhadap perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) seberapa baik experiental marketing pada Bank BRI Unit Benteng (2) seberapa baik loyalitas nasabah muslim di Bank BRI Unit Benteng (3) apakah experiential marketing berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah muslim pada Bank BRI Unit Benteng (4) dan seberapa besar pengaruh experiential marketing terhadap loyalitas nasabah muslim pada Bank BRI Unit Benteng Metode penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatiaf yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih. Peneliti menggunakan pendekatan penelitian asosiatif dengan jenis penelitian field research (penelitian lapangan). Penelitian ini dilakukan pada Bank BRI Unit Benteng. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa (1) Hasil uji one sample t-tes menunjukkan nilai signifikansi variabel experiential marketing 0,000 < 0,05 membuktikan bahwa variabel tersebut berada pada kategori yang baik. (2) Hasil uji one sample t-tes menunjukkan nilai signifikansi variabel loyalitas nasabah 0,000 < 0,05 membuktikan bahwa variabel tersebut berada pada kategori yang baik. (3) Hasil uji korelasi pearson product moment didapatkan nilai signifikansi (0,000) < 0,05 dan nilai pearson correlation 0,342, sehingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari variabel experiential marketing terhadap loyalitas nasabah muslim pada Bank BRI Unit Benteng. (4) Nilai koefisien determinasi (R2) 0,213, berarti bahwa pengaruh dari experiential marketing terhadap loyalitas nasabah muslim pada Bank BRI Unit Benteng hanya sebesar 21,3%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Experiential Marketing , Loyalitas Nasabah
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150506 Marketing Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 09 Oct 2023 03:16
Last Modified: 09 Oct 2023 03:17
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4859

Actions (login required)

View Item View Item