Afni, Nur (2023) Peran Funding Officer dalam Menghimpun Dana di BMT AL-BIRRY Kabupaten Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2300.001 NUR AFNI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

BMT sebagai lembaga keuangan non bank sudah memberikan kualitas pelayanan yang lebih baik kepada nasabahnya. Dalam jasa menghimpun dana.berdasarkan data jumlah nasabah sebanyak 1.879 orang, namun tabungan yang disetor setiap nasabah masih kurang dan jumlah nasabah yang melakukan simpanan deposito hanya 2 (dua) orang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penghimpunan dana di BMT AL-Birry Kab.Pinrang, untuk mengetahui peran Funding Officer di BMT AL-Birry Kab. Pinrang dalam menghimpun tabungan nasabah dan untuk mengetahui apa saja hambatan yang dihadapi Funding Officer dalam menghimpun dana. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif atau penelitian lapangan dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi dengan uji keabsahan data trianggulasi sumber dan trianggulasi metode. Adapun teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), penarikan kesimpulan (conclution) atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Mekanisme penghimpunan dana di BMT Al-Birry Kabupaten Pinrang yaitu, funding officer melakukan berbagai upaya seperti mencari nasabah dengan cara door to door dan sudah berada di lapangan pada jam 7 pagi. Proses penghimpunan dana yang dilakukan BMT Al-Birry Kabupaten Pinrang 2 (dua) tahun terakhir dari tahun 2020 ke tahun 2021 mengalami kenaikan untuk simpanan DPK (Dana Pihak Ketiga), tapi untuk tahun 2022 mengalami penurunan. 2) Hambatan yang dihadapi funding officer dalam menghimpun dana adalah kepercayaan masyarakat terhadap BMT Al-Birry masih kurang, jangkauan yang mudah di dapatkan dibandingkan kantor BMT Al-Birry hal ini membuat nasabah ragu-ragu untuk melakukan transaksi dengan tidak adanya kartu ATM dan mesin ATM yang tersebar untuk memudahkan nasabah dalam bertransaksi. 3) Peran funding officer dalam menghimpun dana dilakukan dengan melakukan kerjasama yang baik dengan nasabah, mempermudah nasabah dan mengikuti keinginan nasabah sehingga tidak bertentangan dengan SOP lembaga, melakukan strategi door to door dengan pelayanan yang cepat dan mudah, memaksimalkan kegiatan menghimpun dana yaitu dengan melakukan pendekatan ke nasabah, kekeluargaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: BMT Al-Birry, Funding Officer, dan Menghimpun Dana.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: azaliya azaliya naim
Date Deposited: 09 Oct 2023 03:16
Last Modified: 09 Oct 2023 03:16
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4857

Actions (login required)

View Item View Item