Asriadi, Nur Rezky (2022) Akulturasi Pernikahan Masyarakat Tolotang Benteng di Kabupaten Sidenreng Rappang Dalam Tinjauan Hukum Islam. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.
Text (full text)
18.2100.035.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (8MB) |
Abstract
Penelitian ini mengkaji dua permasalahan yaitu: 1) Bagaimana proses pelaksanaan pernikahan adat komunitas Tolotang Benteng di Kabupaten Sidrap. 2) Bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap pernikahan Adat komunitas Tolotang Benteng. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) Untuk mengetahui proses pernikahan adat Tolotang Benteng. 2) Untuk mengetahui Hukum Islam terhadap pernikahan Tolotang Benteng. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Adapun data yang digunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi data. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Proses pelaksanaan pernikahan adat Tolotaang Benteng di Kabupaten Sidrap meliputi proses-proses seperti Mabaja laleng, madduta, mappenre du, massarapo, mappasau bottingdan dio majeng, laitona, mappacci, lolang, mappenre botting, marala, akkalibineng, mappasikerawa, mapparola, resepsi, mabbenni siwenni, mabbenni tellungpenni, manre baiseng. 2) tinjauan Hukum Islam terhadap pernikahan adat Tolotang Banteng telah sesuai dengan rukun dan syarat-syarat sahnya pernikahan berdasarkan hukum Islam namun memiliki nilai-nilai adat yang masih kental
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tolotang Benteng, Hukum Islam, Pernikahan |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012801 Pernikahan (Secara Umum) |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Keluarga Islam |
Depositing User: | azaliya azaliya naim |
Date Deposited: | 27 Mar 2023 04:07 |
Last Modified: | 27 Mar 2023 04:07 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4810 |
Actions (login required)
View Item |