Asriana, Asriana (2023) Pengelolaan Zakat pada BAZNAS Kab. Pinrang dalam Meningkatkan Kepercayaan Muzakki di Desa Barugae. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2700.035.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengelolaan zakat pada BAZNAS Kab.Pinrang dalam meningkatkan kepercayaaan muzakki di Desa Barugae. BAZNAS Kabupaten Pinrang berpengaruh besar dalam pengelolaan zakat, yaitu dapat dikatakan belum mampu mengelola zakat secara optimal dan maksimal sesuai target yaitu mambantu masyrakat miskin/dhuafa’ baik melalui program sosial kemanusian, maupun program ekonomi mendayagunakan zakat, namun relatif telah menujukkan kesadaran masyarakat. Tujuan penelitian ini yaitu Untuk mengetahui bentuk pengumpulan zakat di BAZNAS Kab. Pinrang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi, yang dilakukan kepada BAZNAS Kab. Pinrang dan Masyarakat Desa Barugae Kec. Duampanua. Dengan mengunakan metode yang akurat dan sesuai fakta berdasarkan objek penelitian yang dilakukan. Terutama untuk mengetahui bagaimana pengumpulan, pendistribusian serta upaya BAZNAS Kab.Pinrang dalam meningkatkan kepercayaan muzakki di Desa Barugae. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1). Bentuk pengumpulan zakat pada BAZNAS Kab.Pinrang memiliki 2 sistem pengumpulan yakni (pengumpulan secara langsung dan pengumpulan secara tidak langsung) pengumpulan zakat secara langsung adalah pengumpulan zakat yang diserahkan langsung oleh para muzakki ke BAZNAS Kab. Pinrang dan total pengumpulan zakat melalui UPZ sebanyak ± Rp. 34.270.00. Sedangkan pengumpulan secara tidak langsung dilakukan melalui transfer rekening BAZNAS. 2). Bentuk pendistribusian zakat pada BAZNAS Kab. Pinrang memiliki 3 bentuk yaitu bentuk pendistribusian secara konsumtif, bentuk pendistribusian secara produktif dan bentuk pendistribusian ke 8 asnaf total pendistribusian zakat yang ada di Desa Barugae sebanyak ± Rp. 22.435.000 3). Upaya BAZNAS Kab.Pinrang dalam meningkatkan kepercayaan muzakki di Desa Barugae terlihat di tahun 2021 muzakki mengalami peningkatan dengan adanya sosialisasi zakat kepada masyarakat melalui penyuluh agama dan non PNS

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, BAZNAS, dan Kepercayaan Muzakki
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012725 Baitul Mal wat Tamwil (BMT)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 27 Mar 2023 02:35
Last Modified: 27 Mar 2023 02:35
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4757

Actions (login required)

View Item View Item