Indah, Aliyah Najwah (2022) Efektifitas Manajemen Dana (ZIS) Dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2700.003.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Zakat infaq dan shadaqah (ZIS) sebagai salah satu instrument untuk mengurangi kemiskinan dan memperbaiki kesejahtraan masyarakat. Manajemen dana (ZIS) yang baik meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan zakat, infaq dan shadaqah.Manajemen dana (ZIS) pada BAZNAS Kota Parepare dalam meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pendayagunaan dan pendistribusian dengan program pemberdayaan modal usaha kepada masyarakat miskin.Manajemen yang baik serta Pendayagunaan, pendistribusiandana (ZIS) pada BAZNAS yang efektif kepada masyarakat sangat berdampak besar bagi kehidupan sehari-harinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas manajemen dana (ZIS) dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Parepare. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi dan dalam mengumpulkan data menggunakan metode penelitian lapangan (field research).Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dari pegawai BAZNAS Kota Parepare data sekunder yaitu data mustahik yang telah menerima dana (ZIS) di Kota Parepare terhadap efektifitas manajemen dana (ZIS) dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Parepare. metode pengumpulan data yang digunakan penelitian ini yaitu wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa :1.pendayagunaan dana (ZIS) di BAZNAS dalam meningkatkan perekonomian masyarakat diKota Pareparedi lakukan dengan program pemberdayaan modal usaha untuk mengembangkan usaha dari masyarakat. 2. Hasil pendistribusian yang di capai dana (ZIS) untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di BAZNAS Kota Parepare sangat efektif melalui program modal usaha.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Efektifitas,Manajemen dana (ZIS), Perekonomian, Masyarakat.
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150399 Business and Management not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 27 Feb 2023 01:50
Last Modified: 27 Feb 2023 01:50
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4746

Actions (login required)

View Item View Item