Pebrianti, Ade Reski (2023) Implementasi Bantuan Pemerintah Daerah Terhadap Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2300.036.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (9MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana implementasi bantuan Pemerintah Daerah terhadap para pelaku usaha mikro kecil menengah di Kab. Pinrang serta seperti apa pemanfaatan bantuan yang diberikan, serta akan di kaitkan dengan analisi ekonomi syariah. Penelitian dalam skripsi ini yaitu kualitatif dengan pendekatan data deskriptif serta pengumpulan datanya yaitu observasi, wawancara, catatan lapangan dan dokumentasi serta menggunakan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) Implementasi bantuan Pemerintah Daerah terhadap pelaku usaha di Kabupaten Pinrang telah terealisasi dengan baik serta pemberian fasilitas untuk lebih menunjang perkembangan usaha pelaku UMKM juga diberikan yang diharapkan mempermudah dan dapat dilihat dari empat faktor implementasi kebijakan Edward III yang mencakup komunikasi, sumber daya, disposisi serta struktur birokrasi, (2) Bantuan yang diberikan berupa modal yang langsung di salurkan ke rekening masing-masing pelaku usaha dan pemanfaatannya di gunakan untuk pembelian bahan dan peralatan untuk meningkatkan produksi usahanya dan hal tersebut dibenarkan oleh pihak Dinas Koperasi & UKM, (3) Ada tiga aspek yang mendasar dalam ajaran Islam atau Ekonomi Syariah yaitu aspek Akidah (Tawhid) salah satunya hubungan antara Dinas Koperasi & UKM dan pelaku usaha di Kabupaten Pinrang, Hukum (Syari’ah) yang mencakup landasan yang dapat dipertanggung jawabkan dikemudian hari dan berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2021 Tentang Kemudahan, Perlindungan dan Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah pasal 35 serta Akhlak yaitu pola pikir maupun perilaku dalam kehidupan sehari-hari manusia, Dinas Koperasi & UKM akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin untuk membantu para pelaku usaha yang membutuhkan bantuan. Akan tetapi masih ada pelaku usaha yang terkendala dalam proses administrasi yang dirasakan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Bantuan Pemerintah Daerah, UMKM, Ekonomi Syariah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 27 Feb 2023 01:23
Last Modified: 27 Feb 2023 01:23
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4739

Actions (login required)

View Item View Item