Rezki, Rezki (2022) Analisis Model Reward and Punishment dalam Meningkatkan Kedisiplinan Anggota Pramuka di IAIN Parepare. Undergraduate thesis, IAIN parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.3200.003.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Permasalahan kedisiplinan cukup umum ditemukan dalam dunia pendidikan, salah satunya ditemukan pada anggota pramuka di IAIN Parepare. Oleh karena itu diperlukan metode pengentasan agar tingkat kedisiplinan bisa lebih baik. Adapun tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran kedisiplinan anggota pramuka di IAIN Parepare serta model reward dan punishment dalam meningkatkan kedisiplinan anggota pramuka di IAIN Parepare Penelitian menggunakan metode penelitian kualitiatif deskriptif. Penelitian dilakukan di sekretariat pramuka racana makkiade’-malebbi IAIN Parepare, selama 2 bulan terhadap 7 orang anggota dan 4 orang pengurus pramuka racana makkiade’- malebbi IAIN Parepare. Data dikumpulkan menggunakan teknik pengumpulan data, yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian data dianalisis menggunakan teknik reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran kedisiplinan anggota pramuka IAIN Parepare dalam hal penggunaan waktu, menjalankan aturan, ibadah serta berbangsa dan bernegara belum cukup disiplin dan perlu ditingkatkan lagi. Hasil penelitian selanjutnya mununjukkan bahwa dalam meningkatkan kedisplinan anggota pramuka IAIN Parepare pengurus menggunakan model reward dan punishment dimana pemberian reward ada 3 macam yaitu pemberiaan kepercayaan, senyuman dan tepuk tangan, serta hadiah. Sedangkan dalam punishment ada 4 macam yaitu hukuman fisik, kata, stimulus yang tidak menyenangkan dan pemberian kegiatan yang tidak menyenangkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Reward dan Punishment, Kedisiplinan, Anggota Pramuka
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 17 Jan 2023 07:02
Last Modified: 17 Jan 2023 07:02
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4449

Actions (login required)

View Item View Item