Permatasari, Desy (2022) Peran Guru Akidah Akhlak dalam Upaya Mengembangkan Karakter Disiplin Peserta Didik Kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Text (Full Text)
18.1100.002.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : (1) bagaimana pembelajaran akidah akhlak di MTs DDI Taqwa Parepare. (2) bagaimana karakter disiplin peserta didik kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare. (3) bagaimana peran guru akidah akhlak dalam upaya pembentukan karakter disiplin peserta didik kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare. Penelitian ini dilakukan di MTs DDI Taqwa Parepare. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi mengenai peran guru akidah akhlak dalam upaya mengembangkan karakter disiplin peserta didik kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare. Adapun data dari penelitian ini diperoleh melalui wawancara bersama Kepala Sekolah, guru Akidah Akhlak, wali kelas VII, guru Bimbingan Konseling (BK), dan peserta didik kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare. Observasi berupa pengamatan yang dilakukan secara langsung di dalam kelas dan di lingkungan sekolah. Teknik analisis data dengan cara pengolahan data dan analisis data yaitu analisis data lapangan. Hasil dari penelitian ini meliputi (1) Pelaksanaan pembelajaran Akidah Akhlak di MTs DDI Taqwa Parepare sudah sesuai dengan kurikulum 2013, Kurikulum 2013 membantu guru dalam melaksanakan pembelajaran sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku. Kurikulum 2013 menghasilkan insan yang produktif, kreatif, inovatif, dan afektif. Pembelajaran Aqidah Akhlak di Mts DDI Taqwa Parepare menggunakan metode pembiasan, pemberian nasihat, dan memberikan contoh kepada peserta didik serta pemberian hukuman. Sehingga memudahkan untuk menanamkan karakter disiplin kepada peserta didik (2) Karakter disiplin peserta didik di kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare mulai disiplin dengan tepat waktu datang ke sekolah, sudah berada di dalam ruang kelas sebelum guru mata pelajaran memasuki ruang kelas, ketua kelas menjalankan tugasnya dengan baik dengan menyiapkan buku cetak sebelum kelas dimulai, peserta didik mengerjakan dan mengumpulkan tugas tepat pada waktunya dan juga ketika dalam proses pembelajaran guru sedang keluar tetapi peserta didik tetap dikelas dan mengerjakan tugas yang diberikan. (3) Peran guru Akidah Akhlak dalam mengembangkan karakter disiplin kelas VII MTs DDI Taqwa Parepare merupakan suatu upaya dalam mendidik peserta didik agar selalu disiplin baik itu di sekolah maupun lingkungan masyarakat. Peran guru Akidah Akhlak dalam mengembangkan karakter disiplin kelas VII berjalan dengan baik. Guru Akidah Akhlak melakukan beberapa cara agar peserta didik disiplin dalam belajar, dalam kegiatan belajar, disiplin waktu, dan juga disiplin perbuatan. Guru Akidah Akhlak memberikan motivasi, pemahaman, nasehat dan dorongan agar peserta didik disiplin.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran guru, akidah akhlak, karakter disiplin, peserta didik. |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Pascasarjana > Program Studi Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Andi Khaerul |
Date Deposited: | 18 Jan 2023 03:50 |
Last Modified: | 18 Jan 2023 03:50 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4412 |
Actions (login required)
View Item |