Musmulyadi, Musmulyadi (2022) Corona di Pohon Cemara. IAIN Parepare Nusantara Press.

[thumbnail of Full text] Text (Full text)
CORONA DI POHON CEMARA.pdf - Published Version

Download (5MB)

Abstract

Perjalanan hidup manusia merupakan sebuah rentetan garis panjang perjalanan waktu yang acap kali selalu terkomparasikan atas dua hal, hidup-mati, baik-buruk, bahagia-sedih, suka-duka, dan serentetan kategorisasi lainnya yang terpolarisasi dalam bentuk oposisi biner. Strukturalisasi oposisi biner dalam narasi yang dibangun oleh Lévi Strauss dalam bukunya yang berjudul Structural Anthropology mengatakan bahwa pada ruang perbendaharaan kata, terjadi sebuah polarisasi antara dua unsur dan klasifikasi yang berbeda, yang memiliki keterikatan secara struktural (Strauss, 1963: 159). Dimensi oposisi biner lebih jauh lagi dijelaskan melalui dua bentuk, yaitu oposisi biner yang bersifat tidak eklusif dan eklusif. Opisisi biner yang bersifat eklusif adalah oposisi yang terbentuk secara alami, bersifat saling berlawanan dan eksklusif satu sama lain sehingga tidak dapat disubtitusikan. Deskripsi ini menunjukkan bahwa di dalam semesta ini, terdapat hal-hal yang memiliki tingkatan eklusifitas masing- masing, yang meskipun keduanya berada dalam satu ruang yang sama, akan tetapi memiliki kompleksitas kondisi yang berbeda dan saling bertangan. Salah satu contoh oposisi biner yang dapat dijadikan sebagai bahan analisa yaitu dalam narasi hidup dan mati.

Item Type: Book
Depositing User: Musmulyadi Musmulyadi
Date Deposited: 19 Jan 2023 08:40
Last Modified: 19 Jan 2023 08:40
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4326

Actions (login required)

View Item View Item