Rahman, Hayatullah (2021) Korelasi antara Persepsi tentang Kewibawaan Guru dengan Motivasi Belajar Pendidikan Agama Islam Peserta Didik di Kelas XI SMK Negeri 1 Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
15.1100.167.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Persepsi tentang kewibawaan guru adalah proses masuknya pesan atau informasi mengenai segala kekuatan dan kelebihan yang dimiliki guru PAI di SMK Negeri 1 Parepare yang mampu membuat peserta didik tunduk, mematuhi perintah dan arahan dengan sukarela dan penuh kesadaran tanpa adanya paksaan ke dalam otak peserta didik melalui panca indra yang kemudian pesan atau informasi itu dihubungkan serta ditafsirkan sesuai fakta yang yang ada. Motivasi belajar peserta didik adalah suatu dorongan yang timbul dari dalam maupun luar diri peserta didik yang membuatnya ingin belajar demi mencapai tujuan yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi tentang kewibawaan guru dengan motivasi belajar pendidikan agama Islam peserta didik jenis penelitian ini menggunakan survey dan desain korelasional yaitu sifatnya membahas hubungan yang terjadi antara dua variabel yang diteliti. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 243 orang kelas XI SMK Negeri 1Parepare, dimana jumlah sampel sebanyak 152 responden yang di dapatkan menggunakan rumus slovin. Adapun teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, angket, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis datanya menggunakan rumus korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Persepsi tentang Kewibawaan Guru di Kelas XI SMK Negeri 1 Parepare adalah 91,66% berada pada kategori sangat tinggi. 2) Motivasi Belajar Pendidikan Agama Islam Peserta Didik di Kelas XI SMK Negeri 1Parepare adalah 86,62% yang berada pada kategori tinggi. 3) Hubungan antara Persepsi tentang Kewibawaaan Guru dengan Motivasi Belajar Pendidikan Agama Islam Peserta Didik menunjukkan hasil perhitungan, diperoleh r_hitung= 0,562>r_tabel= 0,158 pada taraf signifikan 5%, sehingga disimpulkan bahwa H_0 ditolak, dan H_1diterima. Berarti, dapat ditarik suatu kesimpulan bahwa, terdapat hubungan antara persepsi tentang kewibawaan guru dengan motivasi belajar pendidikan agama Islam peserta didik kelas XI SMK Negeri 1 Parepare, berada pada kategori sedang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Kewibawaan Guru, Motivasi Belajar Peserta Didik
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Hidayatullah Hidayatullah
Date Deposited: 23 Jun 2022 06:12
Last Modified: 23 Jun 2022 06:12
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/3675

Actions (login required)

View Item View Item