Islah, Nur (2022) Pengaruh Label Sertifikat Halal dan Tingkat Pemahaman Agama Terhadap Keputusan Membeli Produk Pangan Mie Instan (Studi pada Masyarakat Kecamatan Soreang Kota Parepare). Masters thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
19.0224.027.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) | Preview |
Abstract
Minimnya filterisasi terhadap produk pangan impor yang masuk di Indonesia, dan rendahnya pemahaman agama konsumen menjadi problematika dalam perilaku konsumsi masyarakat, khususnya di Kecamatan Soreang Kota Parepare. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, penelitian ini menjawab rumusan masalah bagaimana pengaruh label sertifikat halal dan tingkat pemahaman agama terhadap keputusan pembelian produk pangan mie instan di Kecamatan Soreang Kota Parepare. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dimana dilakukan penelitian survei dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumennya. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah masyarakat muslim yang berdomisili di Kecamatan Soreang Kota Parepare. Sampel yang digunakan berjumlah 100 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian uji t menunjukkan nilai t hitung lebih besar dari t table 8.329 > 0.198, dapat diartikan bahwa ada hubungan antara variabel halal dan variabel keputusan pembelian. Hasil penelitian uji t menunjukkan variabel pemahaman agama juga secara parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk, dapat dilihat dari nilai t hitung 5.437 > 0.198. Hasil uji F menunjukkan bahwa nilai signifikasinya 0,000<0,05. Karena nilai sig ≤ α maka Ho ditolak dan Ha diterima, ini berarti bahwa label sertifikat halal dan pemahaman agama mempunyai hubungan dan secara serentak (simultan) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk pangan mie instan. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa label sertifikat halal dan tingkat pemahaman agama adalah faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian produk mie instan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Label Sertifikat Halal, Pemahaman Agama, Keputusan Membeli |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140299 Applied Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Pascasarjana > Program Studi Magister Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 15 Mar 2022 08:14 |
Last Modified: | 15 Mar 2022 08:14 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/3334 |
Actions (login required)
View Item |