Samsinar, Samsinar (2017) Strategi pemasaranjasa pada kantor pos Kota PAREPARE (analisis manajemen syariah). Undergraduate thesis, STAIN Parepare.

[thumbnail of 12.2200.046.pdf]
Preview
Text
12.2200.046.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

INDONESIA : Penelitian ini membahas tentang Strategi Pemasaran Jasa pada Kantor Pos Kota Parepare (Analisis Manajemen Syariah). Pemasaran merupakan aspek yang sangat penting untuk perusahaan, karena meliputi ke empat aspek fungsional tersebut maka perusahaan diharapkan mampu menunjukkan kualitas yang baik dan hal ini merupakan cara-cara perusahaan untuk mencapai tujuannya. Jika strategi pemasaran yang sudah dipilih sudah tepat dan sesuai maka tujuan perusahaan akan di capai dengan mudah meskipun tetap mendapat hambatan. Sama halnya dikantor pos mereka membutuhkan strategi yang baik terutama dalam hal pemasaran agar jasa yang mereka tawarkan mampu menarik perhatian bagi konsumen. Adapun strategi pemasaran yang baik sebagaimana yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW. Bahwa selaku penawar jasa/ produsen harus senantiasa jujur, dan adil tidak pernah membuat pelanggannya mengeluh, apalagi kecewa. Rasulullah SAW. Selalu menepati janji dan mengantarkan barang dagangannya dengan standar kualitas sesuai dengan permintaan pelanggan. Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode deskriptif kualitatif, data dalam penelitian ini diperoleh dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis datanya yaitu menggunakan analisis data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1). Dengan perencanaan strategi yang di rencanakan sudah sesuai dengan Manajemen Syariah. Dimana melihat respon masyarakat sangat baik, karena apa yang diterapkan sesuai dengan manajemen syariah dan terutamanya membantu dalam melakukan Penjualan produk yang sesuai dengan standar mutu yang telah ditetapkan, dan juga harga produk yang terjangkau dan sesuai dengan apa yang telah ditetapkan. 2). bahwa strategi pemasaran yang dipasarkan telah sesuai dengan Manajemen Syariah karena yang diterapkan tidak ada unsur kebohongan dan unsur kecurangan didalamnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 19 Sep 2018 06:45
Last Modified: 22 Aug 2019 23:14
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/294

Actions (login required)

View Item View Item