Hamang, Nasri (2016) Metodologi studi hukum Islam dari Nabi Muhammad SAW hingga Majelis Ulama Indeonesia (ushul fikih versi kontemporer). Umpar Press. ISBN 978-602-71761-0-2
Preview |
Text (Fulltext)
Metodologi Studi Hukum Islam.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA : Agama Islam sebagai sebuah ajaran, disebut dalam al-Qur`an dengan sebutan din (seperti misalnya dalam Q. S. `Ali Imran/3:19), millah (seperti dalam Q. S. al-Nahl/16: 123) dan syari’ah (seperti misalnya dalam Q. S. al-Jatsiyah/45: 18). Sebutan din menekankan Islam sebagai sebuah ajaran kehidupan yang sempurna dan sebutan millah menekankan Islam sebagai jalan hidup warisan Nabi Ibrahim a. s., dan sebutan syari’ah menekankan Islam sebagai agama yang mempunyai ketentuan-ketentuan yang harus dipatuhi. Islam sebagai din, millah dan syari’ah mengamanahkan kepada penganutnya (umat muslim), khususnya kepada individu yang disebut al-Qur`an dengan Ahludz-Dzikri (ulama; Q. S. al-Nahl/16: 43) untuk menunjukkan keberadaan agama Islam sebagai jalan yang lurus dan terang benderang bagi manusia melalui dua sumber utamanya, al-Qur`an dan hadis. Para Ahludz-Dzikri dari generasi ke generasi dituntut selalu bersikap aktif dalam mengayomi sesama manusia untuk mencapai tujuan hidupnya - menurut ungkapan agama yang lazim digunakan -, yaitu kebahagiaan di dunia dan di akhirat.
Item Type: | Book |
---|---|
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 22 Aug 2018 18:56 |
Last Modified: | 27 Oct 2020 03:47 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/276 |
Actions (login required)
View Item |