Hajar, Sitti (2020) Teknik Role Playing Dalam Peningkatan Kompetensi Komunikasi Interpersonal Mahasiswa Bimbingan Konseling Islam IAIN Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
15.1232.002.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pembimbingan konseling menggunakan teknik Role Playing terhadap komunikasi interpersonal mahasiswa Bimbingan Konseling Islam IAIN Parepare. Penelitian ini menganalisis apakah metode Role Playing dapat melatih dan mengembangkan kemampuan komunikasi interpersonal melalui beberapa jenis teknik Role Playing yaitu Sosiodrama dan Psikodrama. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, yaitu suatu pendekatan penelitian yang mengungkap situasi sosial tertentu dengan mendeskripsikan kenyataan secara benar, dibentuk oleh kata-kata berdasarkan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deksriptif dengan pendekatan penelitian kualitatif dimana setiap kali data terkumpul, data akan langsung dianalisis dengan menganalisis data, mengolah data, dan mengambil kesimpulan dari data-data tersebut. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pada program studi Bimbingan Konseling Islam IAIN Parepare, metode Role Playing telah diterapkan oleh dosen-dosen dalam proses belajar-mengajar. Pada penelitian ini terdapat 6 narasumber yang diantaranya seorang dosen dan lima orang mahasiswa. Para narasumber merasakan dan mengaku mengalami peningkatan dalam komunikasi interpersonal saat setelah mengenal teknik Role Playing baik itu dalam mempelari maupun menerapkan teknik Role Playing. Adapun beberapa bentuk pengaruh teknik Role Playing terhadap komunikasi interpersonal yaitu membangun rasa percaya diri dalam berbicara dan berinteraksi, sifat lebih terbuka dalam menyampaikan pendapat, menunjukkan ketidaksetujuan, dan menggambarkan emosional, memiliki sifat lebih empati terhadap sesama, berpikir dan berperasaan positif dan kemampuan berbahasa dan komunikasi antar sesama lebih baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Interpersonal, Psikodrama, Role Playing, Sosiodrama
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 03 Nov 2021 23:52
Last Modified: 04 Nov 2021 01:22
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/2737

Actions (login required)

View Item View Item