Haryanti, Try (2019) Hubungan Interaksi Guru dan Siswa dengan Minat Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas X ( Studi di SMK Negeri 3 Parepare). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
15.1100.160.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan interaksi guru dan siswa dengan minat belajar pendidikan agama Islam kelas X di SMK Negeri 3 Parepare. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bersifat korelasional untuk mengetahui hubungan tiap variabel peneliti menggunakan teknik analisis product moment. Populasi dalam penelitian ini adalah 200, dan sampel pada penelitian ini adalah 100. Instrument pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket yang berisikan 15 pernyataan dengan 5 pilihan jawaban. Dari hasil penelitian terlihat bahwa kedua variabel memiliki hubungan yang sangat kuat antara interaksi guru dan siswa dengan minat belajar. Dengan r_xy = 0,966, berdasarkan tabel korelasi koefisian nilai 0,90-1,000 berada pada tingkat hubungan sangat kuat. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa interaksi guru dan siswa dengan minat belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas X SMK Negeri 3 Parepare memiliki hubungan yang sangat kuat. Dengan merujuk pada hasil penelitian ini, diharapkan kepada kepala sekolah, guru terkhususnya guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, serta orang tua siswa agar lebih memperhatikan dan membimbing siswa dalam interaksi yang lebih memotivasi pada peningkatan minat belajar siswa guna meningkatkan prestasi belajar yang lebih memuaskan. Dan untuk siswa agar senanatiasa berupaya untuk memotivasi dirinya dalam belajar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Interaksi Guru dan Siswa, minat belajar |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 06 Jan 2021 07:49 |
Last Modified: | 06 Jan 2021 07:49 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/2082 |
Actions (login required)
View Item |