Sainal S, Muh. (2020) Revitalisasi Kebun Raya Jompie dalam Meningkatkan Minat Wisata Masyarakat Kota Parepare (Analisis Ekonomi Islam). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Fulltext]
Preview
Text (Fulltext)
14.2200.091.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kebun Raya Jompie adalah kawasan hijau yang berfungsi sebagai paru-paru kota, objek wisata, kawasan pelestarian alam, dan tempat penelitian bidang biologi/botani. Sementara itu, kawasan disekitarnya merupakan daerah perkampungan yang padat penduduk. Sejumlah 58 rumah (kepala keluarga) yang menghuni kawasan hutan jompie telah berhasil dipindahkan keluar dari kawasan. Revitalisasi Kebun Raya Jompie dilakukan agar dapat menghidupkan kembali Kebun Raya Jompie (Hutan Jompie) dengan menambah beberapa fasilitas sehingga membuat minat wisata masyarakat Kota Parepare maupun wisatawan dari luar daerah Parepare untuk berkunjung kesana meningkat. Setelah direvitalisasi, kebun raya jompie telah mengalami peningkatan wisatawan, akan tetapi seiring berjalannya waktu mengalami penurunan. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif, adalah suatu penelitian yang ditujukan untuk menggambarkan fenomena-fenomena yang ada, yang berlangsung pada saat ini atau saat yang lampau. Intinya, penelitian ini berupaya menggambarkan kondisi faktual yang diperoleh dari hasil pengolahan data secara kualitatif melalui observasi peneliti terhadap Pemerintah Daerah (Dinas Lingkungan Hidup) dan wisatawan yang berkunjung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Bentuk-bentuk revitalisasi kebun raya jompie yang difasilitasi oleh pihak Pemerintah Daerah adalah gerbang utama, tempat parkir, boulevard, taman hias, gedung konservasi, menara pandang, gedung pengelola, toilet, taman palem, taman terasering, rumah kompos, rumah pembibitan permanen, gerbang samping, rumah kaca, rumah pembibitan semipermanen, rumah anggrek, rumah permanen tanaman merambat, dan taman kering. 2) Strategi pemasaran dalam rangka meningkatkan minat kunjungan wisatawan Kebun Raya Jompie Parepare ada empat elemen bauran pemasaran yang digunakan yaitu product, price, place, dan promotion.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Revitalisasi, Meningkatkan Minat Wisata, Analisis Ekonomi Islam
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 02 Sep 2020 17:45
Last Modified: 02 Sep 2020 17:45
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1615

Actions (login required)

View Item View Item