Awalia, Nur (2019) Minat Konsumen dalam Memilih Pakaian Bekas di Pasar Sumpang Kota Parepare (Kontestasi Hukum Ekonomi Islam). Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
14.2200.176.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) | Preview |
Abstract
Minat beli meupakan tahapan penting yang harus dilalui konsumen memutuskan untuk melaksanakan kegiatan pembelian satu produk. Minat beli sendiri dapat diidentifikasikan sebagai berikut: minat beli yang dimana konsumen cenderung memberikan saran kepada orang lain untuk membeli produk tersebut, minat beli yang dimana konsumen memilih suatu produk menjadi pilihan utama, minat beli yang dimana konsumen mencari tau informasi tentang suatu produk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data pada Penelitian ini menggunakan teknik data Primer dan Sekunder yaitu dengan cara Observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/vertifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Minat konsumen dalam memilih pakaian bekas (cakar) dalam penelitian ini tidak terbatas pada satu kelompok karakter saja. Konsumen cakar berasal dari semua jenis kelamin, lapangan pekerjaan, pendidikan dan besarnya pendapatan. (2) Faktor-faktor yang mempengaruhi minat konsumen dalam memilih cakar yaitu pertama faktor ekonomi, di mana konsumen sangat memperhitungkan harga dalam membeli sebuah pakaian. Kedua yaitu faktor lingkungan di mana lingkungan memberikan pengalaman kepada konsumen sehingga dapat mempengaruhi minat dan tingkah laku seseorang baik dari lingkungan keluarga, teman dll. Faktor lain karena cakar kualitasnya bagus dengan harga yang murah, bahkan ada yang masih baru yang mempunyai merek-merek bagus dan meodelnya masih merupakan model terbaru. Dalam hukum ekonomi Islam tidak melarang manusia untuk memenuhi kebutuhannya ataupun keinginannya selama pemenuhan kebutuhan ataupun keinginan mampu menambah maslahah dan tidak mendatangkan mudharat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Minat Beli Konsumen. Pakaian Bekas (cakar) |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 30 Jun 2020 06:50 |
Last Modified: | 30 Jun 2020 06:50 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1377 |
Actions (login required)
View Item |