Muhaemin, Sulfikar (2018) Pengaruh metode role playing terhadap pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajran fiqhi Kelas X MAN 1 Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
14.1100.028.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode role playing terhadap pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi. Metode role playing merupakan salah satu metode yang interaktif dalam proses pembelajaran dimana peserta didik melakoni adegan yang sesuai dengan materi yang diajarkan, Metode role playing memicu pada aspek utama dari sebuah pengalaman dalam kehidupan sehari-hari kemudian diperagakan atau melakoni peran sesuai apa yang telah dipelajari. Pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi merupakan kemampuan pencapaian hasil pengetahuan setelah melalui proses pembelajaran sehingga mampu memahami materi khususnya pada materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi. Jenis peneilitian ini merupakan penelitian kuantitatif asosiatif dan desain penelitiannya kuatintatif korelasional. Sampel penelitian menggunakan sampling jenuh yakni semua populasi dijadikan sampel yang berjumlah 61 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan tekni observasi, angket, tes, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisi datanya menggunakan teknik statistis desktriptif dan inferensial dengan menggunakan bantuan software SPSS versi 2.1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) penggunaan metode role playing terhadap pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi Kelas X MAN 1 Parepare yang dibuktikan menganalisis angket yang berjumlah 61 responden berada pada kategori tinggi yaitu. 87.60%. (2) pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi kelas X MAN 1 Parepare yang dibuktikan dari analisis tes yang berjumlah 61 responden berada pada kategori tinggi yaitu 85.20%.(3) Terdapat pengaruh yang signifikan antara metode role playing terhadap pemahaman materi penyelenggaraan jenazah dalam pembelajaran fiqhi kelas X MAN 1 Parepare. Hal ini diketahui dari hasil pengujian regresi linier sederhana dengan nilai signifikan 0.000 ≤ 0.05. Hasil analisis person corelattionnya sebesar 0.255 atau 25.50% berada pada tingkat hubungan rendah yakni antara 0.22 – 0.399 sehingga masih terdapat pengaruh dari vareiabel lain yakni sekitar 74.50% dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Role Playing, Bermain Peran |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 05 May 2020 08:53 |
Last Modified: | 05 May 2020 08:53 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1275 |
Actions (login required)
View Item |