Susiana, Susiana (2019) Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menanggulangi Perilaku Menyimpang Peserta Didik di SMA Negeri 2 Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
15.1100.047.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang strategi guru pendidikan agama Islam dalam menanggulangi perilaku menyimpang peserta didik di SMA Negeri 2 Pinrang. Tujuan skripsi ini adalah untuk mengetahui bentuk-bentuk perilaku menyimpang peserta didik di SMA Negeri 2 Pinrang dan mengetahui strategi guru pendidikan agama Islam dalam menanggulangi perilaku menyimpang peserta didik di SMA Negeri 2 Pinrang. Jenis penelitian ini adalah deskripstif kualitatif yang dilaksanakan di SMA Negeri 2 Pinrang. Data bersumber dari kepala sekolah, guru pendidikan agama Islam, guru bimbingan konseling (BK), dan peserta didik. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah pedoman observasi, pedoman wawancara, dan dokumentasi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah pedoman observasi dan pedoman wawancara. Teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melalui tiga tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran realitas bentuk-bentuk perilaku menyimpang peserta didik di SMA Negeri 2 Pinrang adalah merokok, bolos, berkelahi dan merusak fasilitas sekolah. Adapun strategi guru pendidikan agama Islam dalam menanggulangi perilaku menyimpang adalah: pertama, dengan strategi preventif (pencegahan) agar peserta didik lainnya tidak mengikuti pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh teman yang berkasus. Selain itu di SMA Negeri 2 Pinrang memiliki program/kegiatan-kegiatan positif seperti melaksanakan sholat dhuhur secara berjamah, melaksanakan kultum dan Dzikir, rutin melaksanakan kegiatan memperingati hari-hari besar Islam agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Peserta didik yang telah melakukan pelanggaran tata tertib sekolah diberikan nasehat dan bimbingan (kuratif) agar tidak melakukan kesalahan yang sama atau mengulangi perbuatannya. Pemberian sanksi (represeif) kepada peserta didik setelah mengetahui alasan mengapa mereka melakukan pelanggaran tersebut, sanksi yang diberikanpun disesuaikan dengan pelanggaran yang dibuat dengan tujuan memberikan efek jera.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Perilaku Menyimpang, Strategi Guru Pendidikan Agama Islam
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 07 Apr 2020 01:19
Last Modified: 07 Apr 2020 01:19
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1222

Actions (login required)

View Item View Item