Nurhalisa, Nurhalisa (2025) Pengaruh Harga dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pengunjung di Objek Wisata Pantai Al Fath Stira Paradise Kabupaten Pinrang. Sarjana thesis, IAIN Parepare.
|
Text (Teks Lengkap)
NURHALISA_2120203893202017.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (14MB) |
Abstract
Harga merupakan nilai yang dibayarkan pengunjung untuk memperoleh manfaat dari suatu produk wisata, sedangkan kualitas pelayanan mencakup seluruh bentuk layanan yang diberikan kepada pengunjung dalam memenuhi harapan dan kenyamanan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh harga secara parsial terhadap kepuasan pengunjung di objek wisata Pantai Al Fath Stira Paradise Kabupaten Pinrang (2) pengaruh kualitas pelayanan secara parsial terhadap kepuasan pengujung di objek wisata Pantai Al Fath Stira Paradise Kabupaten Pinrang (3) pengaruh harga dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap kepuasan pengunjung di objek Wisata Pantai Al Fath Stira Paradise Kabupaten Pinrang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden yang diambil dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) variabel harga tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengunjung secara parsial dengan hasil uji T menunjukkan nilai t hitung sebesar 1,014 > t tabel 1,984723 dan signifikansi sebesar 0,313 > 0,05. (2) kualitas pelayanan berpengaruh signifikan dan positif terhadap kepuasan pengunjung secara parsial dengan nilai t hitung 10,759 > t tabel 1,984723 dan signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 dan (3) secara simultan, harga dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikansi terhadap kepuasan pengunjung dengan nilai F hitung sebesar 165,802 > F tabel 3,09 dang tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05.
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Harga, Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pengunjung |
| Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1506 Tourism > 150603 Tourism Management |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Pariwisata Syariah |
| Depositing User: | Asnita Asnita |
| Date Deposited: | 31 Dec 2025 03:09 |
| Last Modified: | 31 Dec 2025 03:09 |
| URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/12079 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
