Hasnawiah S, Hasnawiah S (2020) Pengaruh Preferensi Keuntungan Relatif, Kompatibiitas, Kompleksitas, Aksesbilitas dan observasibilitas Masyarakat Terhadap Minat Menabung di BNI Syariah Kantor Cabang Pembantu Wonomulyo. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Fulltext)
15.2300.114.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (15MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh prefernsi masyarakat diproksikan dengan Keuntungan Relatif, Kompatibilitas, Kompleksitas, Aksesbilitas dan Obervasibilitas terhadap Minat Menabung. Populasi yang digunakan sebagai sampel dalam penelitian ini adalah masyarkat Polewali Mandar yang berada disekitar BNI Syariah Kantor Cabang Pembantu Wonomulyo atau sekitar Kecamatan Wonomulyo. Data diambil dari 100 responden dengan metode pengambilan data yaitu kuisioner atau angket. Metode yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah dengan menggunakan Analisis Korelasi Antar variabel dan analisis statistic diantaranya: Uji normalitas, Uji multikolinearitas, Uji Validitas, uji F (Simultan), Uji T (Parsial), dan serta menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa persamaan regresi linear berganda dalam penelitian ini adalah Y= 7,675+0,061X_1+0,111X_2+0,142X_3+0,083X_4+0,156X_5. Hasil pengujian secara simultan atau uji F bahwa Variabel Keuntungan Relatif (X_1), Kompatibilitas (X_2), Kompleksitas (X_3), Aksesbilitas (X_4) Dan Observasibilitas (X_5) mempengaruhi Minat Menabung (Y) secara bersama-sama dengan nilai signifikan 0,000<0,05. Kemudian hasil pengujian secara parsial (Uji t) yang menunjukkan bahwa Variabel Kompleksitas (X_3) yang paling dominan berpengaruh secara simultan terhadap minat menabung dengan nilai signifikan 0,009<0,05. Hasil uji korelasi berdasarkan nilai signifikansi Sig. (2-tailed): Dari tabel output di atas diketahui nilai Sig. (2-tailed) antara Keuntungan Relatif (X_1) Kompatibilitas (X_2) Kompleksitas(X_3) aksesbilitas(X_4) dan Observasibilitas (X_5) dengan Minat Menabung (Y) adalah sebesar 0,000 < 0,05, yang berarti terdapat korelasi yang signifikan dengan variabel Minat Menabung. nilai koefesien determinasi sebesar 0,277 artinya bahwa 27,7% nasabah dipengaruhi oleh Keuntungan Relatif, Kompatibilitas, Kompleksitas, Aksesbilitas Dan Observasibilitas. Sedangkan sisanya 72,7% dipengaruhi faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Preferensi, Keuntungan Relatif, Kompatibilitas, Kompleksitas, Aksesbilitas, Observasibilitas, Minat Menabung |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 13 Feb 2020 02:00 |
Last Modified: | 13 Feb 2020 02:00 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1105 |
Actions (login required)
View Item |