Gazali, Azzahra Ramadani (2025) Pendekatan Guru PAI Dalam Pembinaan Kesadaran Beribadah Ghairu Mahdhah Peserta Didik di SMP Negeri Parepare. Sarjana thesis, IAIN Parepare.
![]() |
Text
2020203886208085 AZZAHRA.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji mengenai pendekatan guru PAI dalam pembinaan kesadaran beribadah ghairu mahdhah peserta didik di SMPN 1 Parepare. Fokus penelitian ini adalah keadaan kesadaran beribadah gairu mahdhah peserta didik dan pendekatan guru PAI dalam pembinaan kesadaran beribadah ghairu mahdhah peserta didik di SMP Negeri 1 Parepare. Penelitian yang di gunakan adalah dekriptif kualitatif, data penelitian ini diperoleh dari data primer maupun sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis datanya yaitu reduksi data, penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: kesadaran peserta didik dalam mengamalkan ibadah ghairu mahdhah di SMP Negeri 1 Parepare belum sepenuhnya dilaksanakan dengan baik oleh peseta didik serta pendekatan guru PAI dalam pembinaan kesadaran peserta didik dalam mengamalkan ibadah ghairu mahdhah di SMP Negeri 1 Parepare menerapkan 5 pendekatan. Yang pertama yaitu pendekatan keteladanan. Kedua, Pendekatan Pembiasaan contohnya yaitu, guru senantiasa memperingtkan peserta didik agar tidak membuang sampah sembarangan. Selanjutnya Pendekatan Pengalaman contohnya yaitu, guru memberikan kesempatan kepada peserta didik melalui literasi Al-Qur’an agar mereka merasakan bagaiamana pengalaman saat tampil di depan umum. Pendekatan Rasioal contohnya, guru memberikan pemahaman mendalam mengenai sesuatu yang wajib maupun sesutau yang haram dilakukan dengan menyampaikan beberapa kisah-kisah menarik yang sejalan dengan tujuan yang hendak disampaikan kepada peserta didik. yang terakhir pendekatan emosional contohnya yaitu, guru senantiasa berusaha untuk menciptakan kelas yang nyaman, tidak tegang dan menyenangkan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendekatan Guru PAI, Kesadaran Peserta Didik, Ibadah Ghairu Mahdhah. |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 02:40 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 02:40 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/10775 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |