Asiah, Nur (2025) Pengaruh Pembelajaran Akidah Akhlak Terhadap Perilaku Peserta Didik Kelas VII di MTs DDI Wanio. Sarjana thesis, IAIN Parepare.
![]() |
Text
19.1100.023 NUR ASIAH.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Pokok masalah penelitian ini terkait pengaruh pembelajaran akidah akhlak terhadap perilaku peserta didik kelas VII di MTs DDI Wanio. Pokok masalah tersebut kemudian dikembangkan menjadi tiga rumusan masalah, yaitu: 1) Bagaimana pengaruh akidah akhlak peserta didik kelas VII di MTs DDI Wanio? 2) Bagaimana perilaku peserta didik kelas VII di MTs DDI Wanio? 3) Adakah pengaruh pembelajaran akidah akhlak terhadap perilaku peserta didik kelas VII di MTs DDI Wanio? Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan mengambil sampel 42 peserta didik dengan menggunakan teknik pengambil sampel total sampling. Penelitian ini terdari dua variabel yaki variabel pembelajaran akidah akhlak dan variabel perilaku peserta didik. Selanjutnya, teknik pengumpulan dan pengolahan data menggunakan dokumentasi dan angket, dengan menggunakan instrumen penelitian yaitu pedoman observasi, dokumentasi, dan angket. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yakni analiss deskriptif dan analisis inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran akidah akhlak kelas VII MTs DDI Wanio berada pada kategori baik dengan rata-rata nilai 61,50. Sedangkan perilaku peserta didik kelas VII MTs DDI Wanio juga berada pada kategori baik dengan rata-rata nilai 46,12. Adapun pengaruh pembelajaran akidah akhlak terhadap peserta didik kelas VII di MTs DDI Wanio mencapai 40,9%, hal ini berdasarkan pada analisis regresi sederhana yang telah dilakukan. Sedangkan untuk sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh Pembelajaran Akidah Akhlak dan Perilaku Peserta Didik |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah |
Date Deposited: | 15 Apr 2025 00:59 |
Last Modified: | 15 Apr 2025 00:59 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/10763 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |