Nuherah, Sitti (2019) Pengaruh Reward dan Reinforcement terhadap Kedisiplinan Peserta Didik Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Nurul Haq Kabupaten Sidrap. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
16.0211.026.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tesis ini membahas tentang Pengaruh Reward dan Reinforcement Terhadap Kedisiplinan Peserta Didik Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Nurul Haq Kabupaten Sidrap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh Reward dan Reinforcement terhadap kedisiplinan peserta didik Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Nurul Haq Kabupaten Sidrap. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif, karena mendapatkan data yang obyektif, valid, dan reliabel dengan menggunakan data yang berbentuk angka. Data diperoleh melalui kuesioner yang telah diuji validitas dan realibilitas kemudian dianalisis secara deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan, 1) Intensitas pemberian reward di MTs Nurul Haq Kabupaten Sidrap termasuk dalam kategori sedang yaitu 79 persen. Reward yang berpengaruh adalah pujian, penghormatan, hadiah dan tanda penghargaan. Sedangkan intensitas pemberian reinforcement di MTs Nurul Haq Kabupaten Sidrap termasuk dalam kategori tinggi yaitu 80,2 persen. Bentuk reinforcement melalui respon positif verbal dan non verbal. 2) Tingkat kedisiplinan peserta didik termasuk kategori tinggi yaitu 81,8 persen. 3) berdasarkan hasil analisis data, pemberian reward dan reinforcement berpengaruh sangat signifikan terhadap peningkatan kedisiplinan peserta didik MTs Nurul Haq Kabupaten Sidrap yaitu 65,5 persen dan sisanya 34,5 persen faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Reward, Reinforcement, Kedisiplinan
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 16 Jan 2020 00:59
Last Modified: 16 Jan 2020 00:59
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1011

Actions (login required)

View Item View Item