Ruhati, Ruhati (2018) Implementasi pelayanan Model CARTER Dalam Meningkatkan Loyalitas Nasabah BRI Syariah KCP Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.
Preview |
Text (Full text)
14.2300.102.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang pelayanan yang diberikan BRI Syariah KCP Pinrang kepada nasabah bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk pelayanan model CARTER dalam meningkatkan loyalitas nasabah dan untuk mengetahui bagaimana hasil yang dicapai BRI Syariah KCP Pinrang setelah menerapkan model CARTER. Penelitian ini merupaka penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Objek dalam penelitian ini adalah BRI Syariah KCP Pinrang . sedangkan subjeknya adalah karyawan BRI Syariah KCP Pinrang yang berjumlah 3 (tiga) orang dan nasabah bank yang berjumlah 3 (tiga) orang. Metode pengumpulan datanya dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menganalisis data dengan menggunakan tiga teknik yaitu reduksi data, penyajian data, verifikasi dan menarik kesimpulan. Hasil penelian ini menunjukkan bahwa: 1). Kualitas pelayanan yang diberikan BRI Syariah KCP Pinrang sudah memuaskan bagi para nasabah. Pelayanan terhadap kepuasan nasabah menjdi hal yang sangat diperhatikan dan dilaksanakan sebaik mungkin. Hanya saja, terdapat beberapa faktor yang perlu untuk segera diatasi seperti bagian non operasional atau sarana pendukung yaitu area parkir yang kurang luas menyulitkan nasabah dalam memarkir kendaraannya. Namun faktor ini tidak menjadi masalah besar bagi BRI Syariah KCP Pinrang terhada pelayanan yang diberikan kepada nasabah. 2). BRI Syariah KCP Pinrang sangat merasakan hal positif dari pelaksaan atau penerapan model CARTER dengan pengaplikasian pelayanan yang semaksimal mungkin. Meskipun demikian BRI Syariah KC Pinrang selalu menciptakan inpvasi baru dalam artian selalu berusaha dari yang kurang baik menjadi lebih baik, sehingga nasabah nyaman bertransaksi di BRI Syariah KCP Pinrang. BRI Syariah KCP Pinrang juga tidak merasa puas dengan hasil yang diberikan meskipun pelayanan yang diberikan semaksimal mungkin
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pelayanan, Model CARTER, Loyalitas |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah |
Depositing User: | Subhan Saleh |
Date Deposited: | 14 Jan 2020 08:27 |
Last Modified: | 14 Jan 2020 08:27 |
URI: | https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1005 |
Actions (login required)
View Item |