Ramadani, Ayu Safitri (2023) Analisis Akuntabilitas Pengelolaan Anggaran Covid 19 Kota Parepare 2020. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2800.035.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Akuntabilitas Pengelolaan Anggaran Covid 19 Kota Parepare Tahun 2020. pemerintah telah memfokuskan kebijakan dalam pencegahan dan penanganan covid 19 dengan anggaran yang cukup besar dikeluarkan oleh pemerintah namun banyak masyarakat yang berasumsi negatif terhadap anggaran covid-19. Masyarakat berpendapat bahwa anggaran tersebut menyimpang dan tidak tepat sasaran (penyalagunaan anggaran). Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengelolaan anggaran Covid 19 dari tahap perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan, pertanggungjawaban, pemeriksaan, dan prinsip-prinsip akuntabilitas yang diterapkan. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dan merupakan jenis penelitian lapangan (field research). Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu person, place, paper. Adapun teknik pengumpulan dan pengolahan data yang digunakan yaitu, wawancara, observasi dan dokumentasi. Dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara, penulis dapat memperoleh informasi yang akurat dan sesuai fakta berdasarkan objek penelitian yang dilakukan. Hasil penelitian ini yaitu: (1) Pengelolaan anggaran covid 19 Kota Parepare tahun 2020 melalui prosedur pengelolaan keuangan daerah dari tahapan perencanaan, pelaksanaan, dan penatausahaan, pertanggungjawaban, dan pemeriksaan telah dilaksanakan sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2020 tentang Refocussing kegiatan, relokasi anggaran, serta pengadaan barang dan jasa dalam rangka Percepatan Penanganan Covid 19. Begitupun dengan pertanggungjawaban dan pemeriksaan secara teknis memiliki bukti kelengkapan laporan pertanggungjawaban (realisasi anggaran covid 19 tahun 2020) dan pemeriksaan maupun pengawasan berjalan sesuai dengan aturan. (2) Akuntabilitas anggaran covid 19 Kota Parepare tahun 2020 telah menerapkan prinsip-prinsip akuntabilitas menurut LAN (Lembaga Administrasi Negara) dan BPKP (Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilitas, Pengelolaan, Anggaran.
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150101 Accounting Theory and Standards
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Akuntansi Lembaga Keungan Syariah
Depositing User: azaliya azaliya naim
Date Deposited: 10 Oct 2023 02:05
Last Modified: 10 Oct 2023 02:24
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4984

Actions (login required)

View Item View Item