Amalia, Nur Resky (2019) Penggunaan Strategi Coping Stress dalam Menangani Stres KerjaGeriatric Nursing di Pusat Pelayanan SosialLanjut Usia (PPSLU) Mappakasunggu Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Fulltext]
Preview
Text (Fulltext)
15.3200.082.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab stres kerja Geriatric Nursing (Perawat Lansia) di Pusat Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Mappakasunggu Kota Parepare, Penggolongan Jenis Stres Kerja Geriatric Nursing (Perawat Lansia)di Pusat Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Mappakasunnggu Kota Parepare dan Bentuk Penggunaan Strategi Coping Stress dalam Menangani Stres Kerja Geriatric Nursing (Perawat Lansia) di Pusat Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Mappakasunggu Kota Parepare. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, yaitu suatu pendekatan penelitian yang mengungkap situasi sosial tertentu dengan mendeskripsikan kenyataan secara benar, dibentuk oleh kata-kata berdasarkan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data yang digunakan yaitu model analisis data Miles dan Huberman yaitu data reduction, data display dan conclusion drawing/verification. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa stres dapat terjadi kepada perawat yang merawat lansia dikarenakan berbagai penyebab seperti watak para lansia yang memiliki sifat keras kepala, sulit diatur, malas minum obat, mudah marah dan tersinggung membuat perawat kesulitan dalam memberikan perawatan kepada para lansia. stresyang dialami oleh ke empat informan termasuk dalam kategori distress(stres negatif) yang dimana merupakan stres yang merusak atau bersifat tidak menyenangkan dan berdampak negatif terhadap siapapun yang mengalaminya. Adapun bentuk penanganan stres kerja perawat menerapkan kedua strategi coping yaitu emotion focused coping dan problem focused coping. Namun, strategi yang paling dominan adalah strategi emotion focused coping atau coping yang berfokus pada emosi. Strategi coping berfokus pada emosi merupakan yang paling dominan karena informan lebih berfokus dalam mengatur respon emosional terhadap stres yang dialami. Informan berusaha dalam mengubah situasi-situasi yang tidak menyenangkan melalui mengontrol diri dan perasaan, berfikir positif, mencari dukungan sosial terutama keluarga dan mendekatkan diri kepada Allah swt.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Stres Kerja, Geriatric Nursing, Strategi, Coping Stress
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 13 Feb 2020 00:42
Last Modified: 13 Feb 2020 00:42
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1104

Actions (login required)

View Item View Item