Wardiman, Wardiman (2018) Realitas Sosial Poligami dalam Masarakat Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju Perspektif Kompilasi Hukum Islam. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
14.2100.018.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Realitas Sosial poligami dalam masyarakat Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju, hal ini merupakan fenomena yang terjadi dalam masyarakat. Jika seorang suami mampu dan dapat berlaku adil terhadap isteri-isterinya, hal itu akan dapat mencapai keharmonisan dalam rumahtangganya. Oleh karena itu, dalam aturan hukum, baik hukum Islam maupun hukum positif tidak ada larangan untuk melakukan poligami, tapi harus melalui prosedur dan aturan hukum yang berlaku serta dengan alasan-alasan yang dapat dijadikan dalil untuk melakukan poligami. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan teologis normatif, yuridis formil dan teologis sosiologis. Adapun sumber data penelitian ini ialah sumber data primer dan sekunder dengan tehnik observasi, interview dan dokumentasi. Adapun jenis datanya menggunakan analisis induktif dan deduktif. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan, (1) Realitas poligami dalam Masyarakat Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju, banyak yang melangsungkan poligami namun penerapannya berbeda-beda praktiknya. (2) Poligami yang terjadi di masyarakat Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju lebih dipengaruhi beberapa faktor yang mendorong suami untuk melakukan poligami diantaranya adalah adanya kesempatan suami, kondisi keluarga yang kurang harmonis, kondisi ekonomi dan banyaknya harta yang dimiliki. Kemudian para pelaku poligami tidak mematuhi syarat-syarat dan prosedur poligami yang ada dalam UU Perkawinan No. 1 tahun 1974 dan Kompilasi Hukum Islam. (3) Praktik poligami yang dilakukan dalam masyarakat Kecamatan Kalukku Kabupaten Mamuju tidak sesuai dengan prosedur dalam Kompilasi Hukum Islam karena tidak adanya izin dari pihak Pengadilan Agama sehingga pernikahan yang dilakukan tidak memiliki kekuatan Hukum.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Realitas sosial, Poligami, Kompilasi Hukum Islam
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012899 Islamic Family Law not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 05 Nov 2019 21:30
Last Modified: 05 Nov 2019 21:30
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/850

Actions (login required)

View Item View Item