Aslinda, Aslinda (2021) Determinasi Organisasi Kemahasiswaan dalam Meningkatkan Kompetensi Komunikasi Asertif Mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Institut Agama Islam Negeri IAIN Parepare. Undergraduate thesis, IAIN PAREPARE.

[thumbnail of full text] Text (full text)
16.3200.043.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Pokok masalah penelitian ini adalah bagaimana mengkaji determinasi organisasi kemahasiswaan dalam meningkatkan kompetensi komunikasi asertif mahasiswa FUAD Institut Agama Islam Negeri Parepare dengan sub masalah yaitu, (1) bagaimana settingan-settingan komunikasi organisasi terhadap pengembangan komunikasi asertif mahasiswa FUAD IAIN Parepare, (2) bagaimana perbandingan determinasi diri (self individu) dan determinasi organisasi dalam meningkatkan kompetensi komunikasi asertif mahasiswa FUAD IAIN Parepare, (3) bagaimana tingkat kompetensi komunikasi asertif pada mahasiswa FUAD IAIN Parepare. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, yaitu sebuah penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan orang lain dan perilaku yang dapat diamati. Teknik yang digunakan berupa teknik pengumpulan data yaitu obeservasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian diketahui bahwa (1) settingan komunikasi pada organisasi yang diikuti oleh mahasiswa anggota lembaga kemahasiswaan ada dua yakni settingan komunikasi formal dan settingan komunikasi informal. Settingan komunikasi formal seperti rapat, pelatihan public speaking, pelatihan mental, musyawarah dan diskusi mingguan, sedangkan settingan komunikasi informal seperti camping sesama anggota organisasi, rekreasi, dan penggalangan dana, dan literasi. Adapun tujuan settingan komunikasi formal yakni pengambilan keputusan, penentuan kebijakan, dan menghasilkan kepercayaan diri sedangkan settingan komunikasi informal yakni menambah dan menghasilkan pengalaman serta pelajaran baru, melatih kreativitas dan juga menambah motivasi bagi diri mahasiswa.(2) kompetensi komunikasi asertif mahasiswa menunjukkan lebih cenderung determinasi pada organisasi kemahasiswaan, dengan memanfaatkan settingan komunikasi melalui pengalaman latihan.(3) kompetensi komunikasi asertif mahasiswa mengalami peningkatan ditunjukkan dengan beberapa anggota maupun pengurus ormawa yang awalnya itu pasif menjadi asertif dalam berkomunikasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: settingan komunikasi, determinasi, kompetensi komunikasi asertif
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: azaliya azaliya naim
Date Deposited: 17 Jan 2023 06:34
Last Modified: 17 Jan 2023 06:34
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4441

Actions (login required)

View Item View Item