Amirah, Nur (2019) Implementasi Profit And Loss Sharing Pada Produk Pembiayaan Mudharabah PT. Bank Tabungan Negara Syariah Kcp Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Fulltext]
Preview
Text (Fulltext)
14.2300.077.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (4MB) | Preview

Abstract

INDONESIA : Penelitian ini membahas tentang Implementasi Profit And Loss Sharing Pada Produk Pembiayaan Mudharabah PT. Bank Tabungan Negara Syariah Parepare. Apakah itu menggunakan metode revenue sharing yang jauh dari tujuan perbankan syariah yang seharusnya atau menggunakan profit and loss sharing yang sudah sesuai dengan tujuan dalam mendukung produktifitas kegiatan ekonomi di kalangan masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan penulis adalah jenis penelitian kualitatif dengan tekhnik pengumpulan data observasi, dokumentasi, dan wawancara. Data yang diperoleh data primer dan data sekunder. Tekhnik analisis data yakni pengumpulan data, reduksi kata, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil kajian menunjukkan bahwa; 1) Implementasi profit sharing pada produk pembiayaan mudharabah sudah ditetapkan pada Bank Bank Tabungan Negara Syariah Parepare sudah diterapkan dengan semestinya dengan membagi keuntungan setelah dikurangi biaya-biaya operasional pengelola dana; 2) Implementasi loss sharing pada produk pembiayaan mudharabah pada Bank Tabungan Negara Syariah Parepare belum diterapkan secara utuh, pihak bank hanya mengurangi beban nasabah dengan cara reschedulling dengan menambah tenor pembayaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Perbankan Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 12 Aug 2019 19:05
Last Modified: 12 Aug 2019 19:05
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/625

Actions (login required)

View Item View Item