Hidayat, Norham (2023) Strategi Pendistribusian Zakat Pasca Pandemi Covid-19 di Baznas Kab. Polman. Undergraduate thesis, IAIN parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
18.2700.004.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Pandemi menyebabkan tejadinya fenomena dimana ekonomi menurun secara total yang menyebabkan masyarakat harus bisa bertahan, dengan adanya baznas dengan program pendistribusian zakat yang dilakuakan setiap tahunnya diharapkan dapat memulihkan ekonomi nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa strategi pendistribusian zakat di BAZNAS Kab. Polman pasca pandemi Covid-19 dan untuk mengetahui implementasi strategi pendistribusian zakat di Baznas Kab. Polman pasca pandemi Covid-19. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dekskriptif kualitatif. Adapun pendekatan yang dipakai adalah pendekatan fenomenologis. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder, dengan tehnik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik reduksi data, klasifikasi, verifikasi, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Strategi yang digunakan oleh baznas kab. Polman dalam adalah dengan melakukan pemberdayaan masyarakat, pembagian program zakat, pembagian infaq dan sedekah untuk korban Covid-19, menyalurkan dana zakat kepada tim medis, dan melakukan kerja sama dengan pemerintah daerah. (2) Implementasi strategi yang dilakukan oleh baznas kab. Polman adalah pemberdayaan masyarakat dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang zakat, pembagian program zakat dengan melakukan pembagian program pendistribusian zakat berupa program pendidikan, program, kesehatan, program kemanusiaan, program ekonomi, dan program dakwah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Covid-19, distribusi, implementasi, zakat
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012725 Baitul Mal wat Tamwil (BMT)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: azaliya shely naim
Date Deposited: 27 Mar 2023 02:53
Last Modified: 27 Mar 2023 02:53
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4777

Actions (login required)

View Item View Item