Rijal, Syamsul (2022) Manajemen Pengelolaan Keuangan Masjid Dalam Memfasilitasi Kegiatan Dakwah Di Kec. Soreang Kota Parepare. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
17.3300.019.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Pencatatan Laporan keuangan pada setiap masjid perlu dilakukan, Laporan keuangan menjadi gambaran penting mengenai kondisi keuangan dan kinerja suatu masjid. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sistem pengelolaan keuangan di masjid Soreang Kota Parepare, Untuk mendeskripsikan manajemen pengelolaan keuangan dalam memefasilitasi kegiatan dakwah di masjid Soreang Kota Parepare. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Peneliti mendapatkan data melalui observasi dan wawancara langsung Pengurus Masjid di kecamatan Soreang Kota Parepare Sebagian data juga diperoleh dari literature seperti browser, bersumber dari instansi terkait, dokumentasi-dokumentasi sebagai informasi pelengkap. Kemudian setelah data terkumpulkan maka dapat diolah dan dianalisis berkaitan dengan permasalahan yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengelolaan dana Masjid Soreang Kota Parepare menggunakan fungsi-fungsi keuangan yaitu perencanaan (planning), pelaksanaan (actuating), evaluasi (evaluasion), dimana dalam pengelolaan dana masjid terdapat beberapa hal yang menjadi perhatian yaitu sistem penerimaan dana, sistem penyimpanan dana, sistem pelaporan dana dan sistem pengeluaran dana. Manajemen masjid memberikan panduan pengelolaan manajemen masjid ditinjau dari tiga bidang yaitu manajemen idarah sebagai bentuk pengelolaannya terdiri dari pengurusan masjid, kesekretariatan masjid dan pengelolaan dana masjid. Manajemen imarah sebagai pusat ibadah, pendidikan dan pemberdayaan umat. Manajemen riayah sebagai pemeliharan fisik masjid. Potensi dana yang dimiliki menjadikan masjid sebagai kesejahteraan bagi masyarakat dan memakmurkan masjid, sebagaimana pemanfaatan dana masjid Soreang Kota Parepare digunakan untuk biaya- biaya, bagian imarah dan pemberdayaan ekonomi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, dana dan masjid.
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220499 Religion and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Manajemen Dakwah
Depositing User: Andi Khaerul
Date Deposited: 21 Oct 2022 06:46
Last Modified: 21 Oct 2022 06:46
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4183

Actions (login required)

View Item View Item