Dinda, Putri (2022) Penerapan Akad Musyarkah dalam Usaha Ternak Ayam Potong di Maccirinna Kec. Patampanua Kab. Pinrang. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of full text] Text (full text)
17.2200.087.pdf - Accepted Version

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang praktik kerjasama usaha ternak ayam potong antara peternak dengan PT Bintang Sejahtera Bersama termasuk dalam akad musyarakah. Dimana, perusahaan sebagai pihak inti memberikan SAPRONAK (Sarana Produksi Ternak) sedangkan peternak memberikan modal berupa lahan usaha, kandang, peralatan kandang dan tenaga pengelolaan. Oleh karena itu, penelitian bertujuan mendeskripsikan: Bagaimana bentuk bagi hasil peternak dan perusahaan dari praktik kerjasama usaha ternak ayam potong? dan bagaimana Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah terhadap akad musyarakah dalam usaha ternak ayam potong di Desa Maccirinna Kec. Patampanua?. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan metode kualitatif dan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembagian keuntungan antara peternak dengan PT Bintang Sejahtera Bersama belum sepenuhnya sesuai dengan konsep syirkah inan. Hal ini dikarenakan pembagian dan kadar presentase keuntungan setiap pihak yang tidak jelas diawal kontrak karena tidak jelasnya harga pasar pada saat ayam dipanen. Penanggungan resiko kerjasama antara peternak dengan PT Bintang Sejahtera Bersama belum sesuai dengan hukum Islam dikarenakan jika ada ayam yang mati, maka yang bertanggung jawab adalah pihak peternak tanpa ada konfirmasi lebih lanjut apakah ayam mati karena kesalahan pihak peternak atau faktor alam, padalah resiko seharusnya ditanggung oleh kedua belah pihak atau pihak yang memiliki porsi modal yang lebih besar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Akad Musyarakah, Ayam Potong
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Depositing User: Azaliyatulhidayah Azaliyatulhidayah
Date Deposited: 04 Oct 2022 06:39
Last Modified: 04 Oct 2022 06:39
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/4060

Actions (login required)

View Item View Item