Aulia, Siti Misnah (2016) Tinjauan etika bisnis islam terhadap strategi pemasaran dalam peningkatan volume penjualan (studi di elzatta Kota Parepare). Undergraduate thesis, STAIN Parepare.

[thumbnail of 12.2200.033.pdf]
Preview
Text
12.2200.033.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

INDONESIA : Etika dan strategi pemasaran memegang peranan yang sangat penting dalam mencapai tujuan usaha yang lebih besar termasuk pada Elzatta Kota Parepare. Kurangnya pemahaman dari warga masyarakat terhadap etika bisnis menurut kaidah dan tata cara Islam baik itu dalam tatanan skala usaha besar, skala menengah maupun dalam skala usaha kecil adalah suatu hal yang tidak dapat ditutupi. Hal ini jelas terlihat dari sedikitnya bahkan tidak terlihatnya penerapan etika startegi bisnis Islam dalam menjalankan usahanya. Bentuk konkritnya dapat dilihat dari ulah pengusaha itu sendiri dalam kesehariannya dalam berusaha untuk mendapatkan maksud dan tujuannya menggunakan cara-cara yang tidak dibenarkan dalam aturan Islam mengenai kaidah berusaha yang menghalalkan semua cara, padahal dalam ajaran Islam ada iman dan moral yang harus dipedomani. Dalam penulisan skripsi ini penulis merumuskan masalah sebagai berikut 1. Bagaimana penerapan etika bisnis Islam di Elzatta Kota Parepare ? 2. Bagaimana strategi pemasaran dalam meningkatkan volume penjualan di Elzatta Kota Parepare?. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dimana dalam mengumpulkan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis datanya menggunakan analisis deduktif, induktif, dan komparatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa: 1) Elzatta Kota Parepare senatiasa menerapkan etika bisnis islam, ini dapat dilihat pada keramahan yang senatiasa ditunjukkan kepada pembeli serta mengedepankan kejujuran, amanah dan tidak melupakan akhirat dimana setiap karyawan disetiap paginya membaca alquran serta para pegawai mengeluarkan 2,5% gaji untuk zakat. 2) Strategi pemasaran yang diterapkan di Elzatta Kota Parepare dalam meningkatkan volume penjualan yaitu dengan mempromosikan produk dengan cara memasang berbagai spanduk di pinggir jalan, serta dalam hal pemasaran produk yaitu dengan cara dipasarkan secara langsung kepada masyarakat luas maupun kepada agen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 19 Sep 2018 06:38
Last Modified: 22 Aug 2019 01:39
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/293

Actions (login required)

View Item View Item