Oktaviani, Andi Rahmi (2017) Implikasi revitalisasi pasar Lakessi terhadap aspek ekonomi dan sosial pada pedagang (analisis ekonomi syariah). Undergraduate thesis, STAIN Parepare.

[thumbnail of Fulltext]
Preview
Text (Fulltext)
13.2200.024.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB) | Preview

Abstract

INDONESIA : Pasar selama ini sudah menyatu dan memiliki tempat paling penting dalam kehidupan masyarakat sehari-hari. Bagi masyarakat pasar bukan hanya tempat bertemunya antara penjual dan pembeli tetapi juga sebagai wadah untuk berinteraksi atas suatu produk tertentu atau kelompok produk tertentu. Dan Seperti pada pasar Lakessi kota Parepare mempunyai peran penting dan kelebihan dibandingkan dengan pasar lainnya yang ada di kota Parepare, sehingga pemerintah mengambil alih dengan mencari dan memikirkan ide untuk membuat pasar tradisional tetap hidup. Pada beberapa tahun yang lalu muncul sebuah kebijakan pemerintah dengan merenovasi kembali pasar. Pasar Lakessi yang selama ini berfungsi sebagai pasar tradisional, di harapkan apabila dikembangkan lebih dapat mendukung kawasan perdagangan dan jasa diwilayah tersebut. Akan tetapi, dalam setiap pembangunan pasar tidak semua dapat berjalan lancar akan ada friksi antara masyarakat dan pemerintah daerah.dan kaitkan Ekonomi syariah adalah suatu cabang ilmu pengetahuan yang berupaya untuk memandang dan menganalisis, dan akhirnya menyekesaikan permasalahan-permasalahan ekonomi dengan cara-cara islam, yaitu berdasarkan atas ajaran agama islam, yaitu berlandaskan dengan al-quran dan sunnah nabi Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini penelitian lapangan (field research) yang menggunakan metode kualitatif yang bersumber dari pasar Lakessi kota Parepare melalui observasi, wawancara dan dokumentasi yang bertujuan untuk menguraikan permasalahan dan pengumpulan fakta serta menguraikannya secara menyeluruh. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dampak revitalisasi terhadap aspek ekonomi pada pasar Lakessi kota Parepare untuk mengetahui dampak revitalisasi terhadap aspek sosial pada pasar Lakessi kota Parepare dan untuk menganalisis dari aspek ekonomi dan sosial terkait ekonomi syariah. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya dampak positif dan negatif setelah revitalisasi pasar Lakessi. Dampak positif yang terjadi dari Aspek Ekonomi yaitu meningkatnya pendapatan para pedangan sesuai dengan prinsip bisnis dalam Islam. Dan dampak negatif yang terjadi dari Aspek Ekonomi menurunya peningkatan pendapatan pedagang karena pedagang mengambil keuntungan terlalu banyak sehingga pembeli lebih memilih berbelanja ditempat yang lebih murah, dan dampak aspek Sosial yaitu tidak adanya kepedulian terhadap kebersihan lingkungan pasar hal ini tidak mencerminkan sikap yang baik dan tidak sesuai dengan ajaran Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 11 Jul 2018 17:16
Last Modified: 22 Aug 2019 23:08
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/248

Actions (login required)

View Item View Item