Suhartina, Suhartina (2020) Menulis Karya Ilmiah: Bukan Hanya Sekadar Teori. Qiara, Jawa Timur. ISBN 9786236807613

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
Suhartina Rev.1 - BUKU KARYA ILMIAH.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
WhatsApp Image 2020-12-15 at 12.24.32.jpeg - Cover Image

Download (310kB) | Preview

Abstract

Manusia memiliki empat jenis keterampilan berbahasa, yakni keterampilan menyimak, mendengarkan, membaca, dan menulis. Keterampilan, tidak diperoleh secara serta merta, tetapi memerlukan latihan, dan pembiasaan. Meskipun keterampilan menulis selalu diletakkan paling akhir, bukan berarti keterampilan menulis tidaklah penting. Keterampilan menulis penting, bahkan dijadikan sebagai salah satu tolok ukur ciri dari bangsa yang terpelajar. Semakin banyak hasil karya tulisan sebuah bangsa, maka semakin terpelajarlah bangsa tersebut. Kalian tentu pernah menulis bukan? Menulis status di facebook, watsapp, instagram adalah salah satu cara mengungkapkan ide, dan gagasan dalam bentuk tulisan. Dalam menulis, seseorang perlu jeli memilih diksi, dan menempatkan ejaan. Hal tersebut disebabkan oleh ketidakjelian memilih diksi, dan menempatkan tanda baca membuat inti dari kalimat yang disampaikan tidak dipahami oleh orang yang membacanya. Ya, jika dalam berbicara kita harus memperhatikan intonasi, dan jeda, maka dalam menulis ejaan, dan diksilah yang harus diperhartikan. Seseorang yang rajin menulis di facebook, watsapp, instagram tentu tidak bisa otomatis dikategorikan sebagai orang yang terampil menulis. Mereka hanya menulis, belum terampil. Kebiasaan menulis merupakan salah satu cara agar seseorang terampil menulis.

Item Type: Book
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2003 Language Studies > 200313 Indonesian Languages
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: suhartina suhartina
Date Deposited: 09 Mar 2021 04:09
Last Modified: 25 Apr 2022 07:57
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/2197

Actions (login required)

View Item View Item