Risnawati, Nor (2020) Analisis Hukum Ekonomi Islam tentang Sistem Barter di Pasar Terapung Lok Baintan Banjar. Undergraduate thesis, IAIN Parepare.

[thumbnail of Full text]
Preview
Text (Full text)
15.2200.154.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang bagaimana pelaksanaan sistem barter di Pasar Terapung Lok Baintan Banjar dan analisis hukum ekonomi Islam dalam pelaksanaan barter di Pasar Terapung Lok Baintan Banjar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pelaksanaan barter yang pedagang lakukan sudah memenuhi rukun dan syarat sah barter, tidak termasuk ke dalam jual beli terlarang dan sudah sesuai dengan aturan muamalah yang telah diatur syariat Islam. Selain itu, untuk mengetahui apakah tradisi barter tersebut bisa dijadikan sebagai dasar hukum. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian lapangan (field reaserch) yang menggunakan metode kualitatif yang bersumber dari Pasar Terapung Lok Baintan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan teologis normatif dan sosiologis. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik trianggulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan barter di Pasar Terapung Lok Baintan Banjar secara umum dimulai dengan saling menawarkan barang antar pedagang, kemudian apabila sudah saling suka barulah mereka saling menawarkan harga barang, apabila meraka sudah cocok dengan harga barang maka selanjutnya mereka akan saling menyesuaikan jumlah barang yang ditukarkan dengan harga yang sudah ditetapkan. Adapun analisis hukum ekonomi Islam dalam pelaksanaan barter di pasar tersebut yaitu pelaksanaannya sudah memenuhi rukun dan syarat sah barter, namun masih ada sebagian kecil pedagang melakukan jual beli yang dilarang dan praktik barter yang tidak sesuai dengan syariat seperti tidak melakukan transparansi harga pada saat negosiasi dan adanya ketidakseimbangan timbangan pada pertukaran barang yang sejenis. Maka dari itu, diharapkan kepada pedagang di Pasar Terapung Lok Baintan Banjar untuk lebih memperhatikan hal-hal yang dilarang dalam barter agar terhindar dari perbuatan riba yang dilarang oleh agama.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Barter, Pasar Terapung Lok Baintan, Analisis Hukum Ekonomi Islam
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Subhan Saleh
Date Deposited: 15 Sep 2020 00:23
Last Modified: 15 Sep 2020 00:23
URI: https://repository.iainpare.ac.id/id/eprint/1675

Actions (login required)

View Item View Item